PRINGSEWU-(KANDIDAT)– Polres Pringsewu memberikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pringsewu, para calon kepala daerah, tim sukses, relawan, dan simpatisan yang telah turut serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama tahap pendaftaran calon peserta Pemilukada serentak 2024. Berkat kerja sama yang baik, proses pendaftaran ini berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif.
Hal ini disampaikan oleh Kasatgas Humas Operasi Mantap Praja Polres Pringsewu, Iptu Priyono, pada Jumat (30/8/2024) siang. “Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat dan semua pihak yang terlibat. Kesuksesan dalam menjaga ketertiban ini tidak lepas dari partisipasi aktif dan kesadaran masyarakat untuk menciptakan situasi yang kondusif,” ujar Iptu Priyono mewakili Kapolres Pringsewu AKBP M Yunnus Saputra, di Mapolres Pringsewu.
Lebih lanjut, Iptu Priyono menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus bekerja keras untuk memastikan setiap tahapan Pemilukada berjalan dengan baik, dan mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban hingga proses Pemilukada selesai.
“Polres Pringsewu berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut, sehingga Pemilukada 2024 di Kabupaten Pringsewu dapat terlaksana dengan aman, damai, dan sukses.” Tandasnya