Yusnadi Dorong Desa-Desa di Lamtim Tingkatkan Kapasitas Lewat Program Pelatihan Kemendagri

Redaksi - Sabtu, 11 Jan 2025 - 16:17 WIB
Yusnadi Dorong Desa-Desa di Lamtim Tingkatkan Kapasitas Lewat Program Pelatihan Kemendagri
Upaya meningkatkan kapasitas perangkat desa di Lampung Timur mulai menunjukkan titik terang - Dokumen
Advertisements

HARIANKANDIDAT.CO.ID - Upaya meningkatkan kapasitas perangkat desa di Lampung Timur mulai menunjukkan titik terang. Silaturahmi Anggota DPRD Lampung Dapil Lampung Timur, Yusnadi, dengan Balai Pemerintahan Desa Kemendagri Wilayah Lampung, menghasilkan peluang besar bagi pengembangan desa-desa di wilayah tersebut. 

Kepala Balai Pemdes Lampung, Irsan, menyatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan serangkaian program pelatihan yang didanai melalui APBN. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kepala desa dan perangkat desa se-Sumatra, dengan fokus pada transformasi desa tertinggal menjadi desa mandiri. 

“Melalui pelatihan ini, perangkat desa akan dibekali keterampilan tata kelola pemerintahan desa, pengelolaan dana desa secara efektif, dan strategi pengembangan ekonomi berbasis potensi lokal,” jelas Irsan.

Yusnadi melihat peluang besar bagi desa-desa di Lampung Timur, yang memiliki total 264 desa, untuk memanfaatkan program ini. “Dengan jumlah desa yang banyak, Lampung Timur harus memaksimalkan kesempatan ini agar lebih banyak desa tertinggal dapat bertransformasi menjadi desa mandiri,” ujar politisi PKS tersebut.

Ia juga menyatakan komitmennya untuk mempercepat akses desa-desa di Lampung Timur terhadap program pelatihan ini. Dalam waktu dekat, Yusnadi akan melakukan sosialisasi langsung ke desa-desa untuk memberikan informasi detail dan membantu perangkat desa dalam proses pendaftaran.

“Kami ingin memastikan semua desa yang memerlukan pelatihan ini dapat ikut serta dan tidak kehilangan kesempatan. Ini adalah langkah penting untuk membangun desa yang lebih mandiri dan berdaya saing,” tambah Yusnadi.

Melalui kolaborasi antara Dprd, Balai Pemdes, dan pemerintah desa, Yusnadi optimis program ini dapat memberikan dampak nyata bagi pembangunan desa, kesejahteraan masyarakat, dan kemajuan daerah secara keseluruhan. (vrg)

Advertisements
Share:
Editor: Redaksi
Source: Harian Kandidat

BACA JUGA

Advertisements
Sertifikat JMSI

BERITA POPULER

  1. #1
  1. #2
  1. #3
  1. #4
  1. #5
Advertisements

BERITA TERBARU

Advertisements

BERITA PILIHAN

Advertisements

TAG POPULER

  1. #1
  1. #2
  1. #3
  1. #4
  1. #5
Advertisements

VIDEO TERBARU

Advertisements
© 2024 Hariankandidat.co.id. All Right Reserved.